Modernisasi Wisata Sejarah Edukatif di Desa Papungan: Pemasangan QR Code oleh Kelompok 12 Mahasiswa Membangun Desa FILKOM UB di Makam Mbah Moedjair

29-Jul-2024

Admin Desa Papungan

Blitar, 20 Juli 2024 – Kelompok 12 Mahasiswa Membangun Desa Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Brawijaya (FILKOM) pada Jumat (19/07/2024) secara resmi melaksanakan pemasangan QR Code dalam rangka modernisasi wisata sejarah edukatif di Desa Papungan, Kecamatan Kanigoro, Kabupaten Blitar, di lokasi bersejarah Makam Mbah Moedjair.
Proyek ini diawali dengan tahap pertama yaitu pembersihan makam Mbah Moedjair yang dilakukan oleh Kelompok 12 Mahasiswa Membangun Desa FILKOM UB pada hari yang sama yaitu, Jumat (19/07/2024). Pembersihan ini bertujuan untuk memberikan kesan yang lebih rapi dan terawat pada area makam, sehingga terlihat lebih bersih dan bagus saat didokumentasikan dan dapat meningkatkan daya tarik wisatawan yang berkunjung. Pembersihan ini juga merupakan langkah awal yang penting sebelum dilakukan pemasangan QR Code.